Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » UPTD PPRD Mamuju Tengah Sosialisasikan Pergub Nomor 27 Tahun 2025 ke Sejumlah Perusahaan di Mateng

UPTD PPRD Mamuju Tengah Sosialisasikan Pergub Nomor 27 Tahun 2025 ke Sejumlah Perusahaan di Mateng

  • account_circle Hms
  • calendar_month Kam, 9 Okt 2025
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

Mamuju Tengah — Proclaimnews.id Unit Pelaksana Teknis Daerah Pengelolaan Pendapatan Regional (UPTD PPRD) Kabupaten Mamuju Tengah melakukan kunjungan sekaligus sosialisasi Peraturan Gubernur Sulawesi Barat Nomor 27 Tahun 2025 tentang Perubahan Nilai Perolehan Air Permukaan (PAP) kepada sejumlah perusahaan yang beroperasi di wilayah Mamuju Tengah.

Langkah ini merupakan bagian dari upaya mewujudkan visi dan misi Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Barat (Sulbar), Suhardi Duka – Salim S. Mengga, khususnya dalam memperkuat tata kelola pemerintahan yang baik dan akuntabel serta mewujudkan pelayanan dasar dan berkualitas.

Kegiatan tersebut dilaksanakan, Rabu, 08 Oktober 2025, dengan mengunjungi beberapa perusahaan, di antaranya PT Primanusa Global Lestari, PT Triniti Palmas Plantation, dan PT Wahana. Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman langsung kepada pihak perusahaan terkait ketentuan baru dalam pengenaan PAP, yang merupakan salah satu komponen penting dalam peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Provinsi Sulbar.

Kepala UPTD PPRD Mamuju Tengah, Kamaruddin menyampaikan bahwa kegiatan sosialisasi ini merupakan tindak lanjut dari implementasi Pergub yang baru diterbitkan oleh Pemprov Sulbar.

“Kami ingin memastikan seluruh wajib pajak, khususnya perusahaan pengguna air permukaan, memahami perubahan yang ada dalam Pergub Nomor 27 Tahun 2025, sehingga pelaksanaannya berjalan sesuai ketentuan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Sulbar, Mohammad Ali Chandra dalam keterangannya menyambut baik langkah proaktif yang dilakukan oleh UPTD PPRD Mamuju Tengah.

“Sosialisasi seperti ini sangat penting untuk memperkuat komunikasi dan kolaborasi antara pemerintah daerah dan pelaku usaha. Dengan pemahaman yang baik terhadap regulasi baru, diharapkan kepatuhan pajak semakin meningkat dan penerimaan daerah dapat lebih optimal,” ujar Chandra.

Ia menegaskan, BPKPD Sulbar akan terus mendorong seluruh UPTD PPRD di kabupaten/kota untuk aktif melakukan pembinaan dan sosialisasi terhadap setiap perubahan regulasi pajak daerah, sebagai upaya mendukung kemandirian fiskal daerah.

Kegiatan sosialisasi berjalan dengan lancar dan mendapat sambutan positif dari pihak perusahaan yang hadir. Mereka menyampaikan apresiasi atas upaya pemerintah daerah yang secara langsung memberikan penjelasan mengenai perubahan regulasi, sehingga tidak menimbulkan kebingungan dalam penerapan di lapangan. (Rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kadis Koperindag Sulbar Sosialisasikan Uji Mutu Kopi dan Kakao ke Bupati Polman

    Kadis Koperindag Sulbar Sosialisasikan Uji Mutu Kopi dan Kakao ke Bupati Polman

    • calendar_month Jum, 22 Agu 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Polewali Mandar – Proclaimnews id  Kepala Dinas Koperasi dan UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Sulawesi Barat, Masriadi Nadi Atjo, secara proaktif mensosialisasikan Instruksi Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) terkait kewajiban uji mutu biji kopi dan biji kakao. Sosialisasi ini disampaikan langsung kepada Bupati Polewali Mandar, Samsul Mahmud, di Rumah Jabatannya, Kamis, 21 Agustus 2025. Langkah […]

  • Kapolda Sulbar Ramaikan Jalan Santai, Gelorakan Semangat Sehat dan Dukungan UMKM di Pantai Manakarra

    Kapolda Sulbar Ramaikan Jalan Santai, Gelorakan Semangat Sehat dan Dukungan UMKM di Pantai Manakarra

    • calendar_month Ming, 21 Sep 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Polda Sulbar – Proclaimnews.id Suasana ceria dan penuh semangat menyelimuti Anjungan Pantai Manakarra. Ribuan warga tumpah ruah mengikuti kegiatan jalan santai yang diselenggarakan dengan meriah, Minggu (21/9/25). Kapolda Sulbar, Irjen Pol Adi Deriyan Jayamarta bersama para forkopimda juga turut memeriahkan kegiatan tersebut. Tak hanya hadir untuk memeriahkan kegiatan jalan santai dengan target manjaga kebugaran. Kapolda […]

  • Pemprov Sulbar Perkuat Kerja Sama Optimalisasi Pemungutan Pajak untuk Tingkatkan Pendapatan Nasional dan Daerah

    Pemprov Sulbar Perkuat Kerja Sama Optimalisasi Pemungutan Pajak untuk Tingkatkan Pendapatan Nasional dan Daerah

    • calendar_month Rab, 12 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat berkomitmen kuat dalam mengoptimalkan proses pemungutan pajak, baik pajak pusat maupun pajak daerah. Hal ini diwujudkan melalui penandatanganan Perjanjian Kerja Sama (PKS) Optimalisasi Pemungutan Pajak Pusat dan Pajak Daerah (OP4D) bersama Direktorat Jenderal Pajak dan Direktorat Jenderal Perimbangan Keuangan. Kegiatan ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia pada Rabu, […]

  • Akselerasi Pelabuhan Bongkar Muat, Koperindag Sulbar Mutakhirkan Data Perdagangan Antar Pulau

    Akselerasi Pelabuhan Bongkar Muat, Koperindag Sulbar Mutakhirkan Data Perdagangan Antar Pulau

    • calendar_month Sel, 2 Sep 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 18
    • 0Komentar

    MAMUJU – PROCLAIMNEWS.ID Dinas Koperasi dan UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) Daerah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menggelar rapat teknis persiapan pemutakhiran data usaha perdagangan antar pulau, Senin, 1 September 2025. Rapat yang dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Perdagangan, Muhammad Najib Ali, ini merupakan gerak cepat dinas dalam menindaklanjuti arahan Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka untuk […]

  • Dinkes Sulbar dan Kemenkumham Teken MoU Perkuat Layanan Kesehatan Warga Binaan Lapas dan Rutan

    Dinkes Sulbar dan Kemenkumham Teken MoU Perkuat Layanan Kesehatan Warga Binaan Lapas dan Rutan

    • calendar_month Sen, 6 Okt 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Mamuju — Proclaimnews id Plt. Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Barat dr. Nusryamsi Rahim bersama Kepala Kanwil Kemenkumham Sulbar, Ramdani Boy menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) terkait pelaksanaan program layanan kesehatan bagi warga binaan pemasyarakatan (WBP) di Lapas, Rutan, dan LPKA se-Sulawesi Barat baru-baru ini Kerja sama ini mencakup peningkatan akses, mutu, dan kesinambungan pelayanan kesehatan, […]

  • Rakor Hasil Evaluasi Pelayanan Publik, Tim Evaluasi Beberkan Sejumlah Catatan dan Rekomendasi

    Rakor Hasil Evaluasi Pelayanan Publik, Tim Evaluasi Beberkan Sejumlah Catatan dan Rekomendasi

    • calendar_month Rab, 8 Okt 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews id Menindaklanjuti hasil penilaian sementara Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik tahun 2025 yang telah dilaksanakan pada bulan September 2025, Biro Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melalui Tim Evaluasi Mandiri menyelenggarakan Rapat Koordinasi (Rakor) Hasil Evaluasi Pelayanan Publik Mandiri, Selasa, 7 Oktober 2025. Rakor berlangsung di Ruang Rapat Biro Organisasi […]

expand_less