Jamaah Masjid Hidayatul Mukhtar Desa Bunde Kecamatan Sampaga Menggelar Maulid Nabi Besar Muhammad Saw dengan penuh Hikmat
- account_circle El.kml
- calendar_month Ming, 21 Sep 2025
- visibility 79
- comment 0 komentar

Mamuju – Proclaimnews.id
Sebagai bentuk kecintaan kepada Nabi Muhammad Saw, Jamaah Masjid Baitul Muhtar Desa Bunde Kecamatan Sampaga Menggelar Maulid Nabi Besar Muhammad Saw dengan penuh Hikmat. 21/9/2025.
Dalam moment sakral ini Camat Samapa Muhammad Yusuf Panjori, mengajak masyarakat untuk menjaga kebersamaan dan tidak mudah terprovokasi oleh hal-hal yang dapat memecah belah kebersamaan. Yusuf panggilan akrabnnya, menekankan pentingnya saling mencintai dan menghargai satu sama lain agar wilayah Kecamatan Sampaga tetap aman, tertib, dan humanis.
Dalam kesempatan yang sama, Yusuf Panjori juga mengapresiasi panitia Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di Desa Bunde, Kecamatan Sampaga. Beliau menyampaikan bahwa kegiatan Maulid ini merupakan tradisi warisan para Tabiin dan alim ulama yang terus dilestarikan, khususnya di Desa Bunde yang mayoritas warganya dari suku Lombok.
“Saya selaku pemerintah kecamatan akan terus mensupport kegiatan keagamaan ini,” ujar Yusuf Panjori.
Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini berlangsung di Masjid Hidayatul Muhktar Dusun Rawa Mangun dan dihadiri oleh berbagai tokoh, termasuk Kepala Desa Bunde, Kapolsek Sampaga, Alim Ulama, dan jamaah dari desa-desa sekitar, seperti Desa Toabo, Topoyo, Pangale, Kuo, dan Tommo.
Penceramah Maulid, KH. Uztazd Multazam, Pimpinan Pondok Pesantren Al Khayriah Lombang-Lombang, menyampaikan hikmah Maulid Nabi Muhammad SAW dengan menekankan beberapa poin penting:
Jika ingin masuk Surga, maka perbanyaklah membaca Sholawat kepada
Nabi Muhammad SAW.- Perbanyaklah zikir dan sedekah.
Jangan tinggalkan bacaan Ayat Kursi setelah sholat fardhu.
KH. Uztazd Multazam juga mengajak masyarakat untuk terus melestarikan kegiatan Maulid sebagai bentuk kecintaan kepada Baginda Nabi Muhammad SAW. Dengan demikian, diharapkan masyarakat dapat semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT dan mengikuti ajaran Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan sehari-hari”Tutupnya.(el.kml).
- Penulis: El.kml
- Editor: El.kml
Saat ini belum ada komentar