Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Instruksi Gubernur Sulbar: Uji Mutu Biji Kopi dan Kakao untuk Meningkatkan Kesejahteraan Petani

Instruksi Gubernur Sulbar: Uji Mutu Biji Kopi dan Kakao untuk Meningkatkan Kesejahteraan Petani

  • account_circle Hms
  • calendar_month Rab, 6 Agu 2025
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Mamuju — Proclaimnews.id Pemprov Sulbar melalui Dinas Koperasi, UKM, Perindustrian dan Perdagangan (Koperindag) tengah menyusun Instruksi Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) yang mewajibkan pengujian mutu terhadap dua komoditas unggulan daerah, yakni biji kopi dan biji kakao.

Langkah strategis ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas dan daya saing produk Sulbar, baik di pasar nasional maupun internasional.

Rapat penyusunan digelar di Ruang Rapat Dinas Koperindag Sulbar dihadiri oleh UPTD Balai Pengujian Sertifikasi Mutu Barang (BPSMB) dan Biro Hukum Sekretariat Daerah Provinsi Sulbar, Selasa 5 Agustus 2025.

Kepala UPTD BPSMB Sulbar, Adnan Rasjid, menjelaskan bahwa Instruksi Gubernur Sulbar ini nantinya akan mewajibkan setiap komoditas biji kopi dan kakao yang masuk maupun keluar dari wilayah Sulawesi Barat untuk melampirkan Certificate of Conformity (CoC) atau surat keterangan hasil uji dari laboratorium pengujian mutu.

“Khusus untuk komoditas yang akan dikirim keluar daerah, pengujian mutu wajib dilakukan di UPTD BPSMB Sulbar. Ini untuk memastikan kualitas ekspor terjamin,” tegas Adnan.

Sementara itu, Kepala Dinas Koperindag Sulbar, Masriadi Nadi Atjo, menyebutkan bahwa kebijakan ini merupakan bagian dari upaya mendorong kemandirian daerah dalam menjamin kualitas produk unggulan.

“Dengan mewajibkan uji mutu, kita memastikan bahwa produk-produk andalan Sulbar memenuhi standar kualitas tinggi dan siap bersaing di pasar yang lebih luas,” jelas Masriadi.

Lebih lanjut, ia menambahkan bahwa UPTD BPSMB Sulbar saat ini telah mengantongi sertifikasi resmi untuk pengujian mutu biji kopi dan kakao, sehingga siap menjalankan instruksi tersebut jika resmi diberlakukan.

Penyusunan instruksi ini juga didampingi oleh Afrisal, Kepala Bagian Peraturan Perundang-undangan Kabupaten/Kota dari Biro Hukum Pemprov Sulbar.

Instruksi Gubernur Sulbar ini diharapkan menjadi langkah maju dalam meningkatkan kualitas dan nilai tambah produk pertanian lokal, membuka akses pasar yang lebih luas, serta meningkatkan kesejahteraan petani dan pelaku usaha di Sulbar. (Rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dr. Imam Suyudi Sosialisasikan Pickleball ke Pelosok Desa Kire Mamuju Tengah

    Dr. Imam Suyudi Sosialisasikan Pickleball ke Pelosok Desa Kire Mamuju Tengah

    • calendar_month Sel, 20 Mei 2025
    • account_circle El.kml
    • visibility 105
    • 0Komentar

    Mamuju Tengah – Proclaimnews.id 20 Mei 2025 Dr. Imam Suyudi, Dosen Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) Universitas Negeri Makassar (UNM), melakukan sosialisasi olahraga pickleball ke Desa Kire, Kecamatan Budong-Budong, Kabupaten Mamuju Tengah. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan olahraga pickleball kepada masyarakat, terutama di daerah pelosok. Dr. Imam Suyudi, M.Pd yang juga memiliki latar belakang […]

  • Bapperida Sulbar Terima Kunjungan Banggar DPRD Pasangkayu Bahas Penyesuaian Anggaran 2026

    Bapperida Sulbar Terima Kunjungan Banggar DPRD Pasangkayu Bahas Penyesuaian Anggaran 2026

    • calendar_month Jum, 10 Okt 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat menerima kunjungan konsultatif dari Badan Anggaran (Banggar) DPRD Kabupaten Pasangkayu, beberapa waktu lalu. Pertemuan yang berlangsung di Kantor Bapperida Sulbar ini membahas penyesuaian anggaran tahun 2026 menyusul adanya pengurangan dana transfer dari pemerintah pusat ke daerah. Kunjungan tersebut dipimpin oleh Saifuddin […]

  • Gampang Umroh Bareng Korpri, BPKPD Sulbar Dukung ASN Wujudkan Impian Ibadah ke Tanah Suci

    Gampang Umroh Bareng Korpri, BPKPD Sulbar Dukung ASN Wujudkan Impian Ibadah ke Tanah Suci

    • calendar_month Sel, 16 Sep 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id  Sesuai arahan Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah (BPKPD) Provinsi Sulbar ambil bagian dalam acara Sosialisasi Program Gampang Umroh Bareng Korpri yang digelar di Ballroom Andi Depu, Lantai III Kantor Gubernur Sulbar, Selasa (16/9/2025). Program ini merupakan kerjasama antara PT Gamal Hikmah Pusaka dengan DPN Korpri, yang […]

  • Kasus Oli Palsu, Polda Sulbar Perkuat Bukti, Periksa Pemilik, Merek & Uji Sampel di Lab

    Kasus Oli Palsu, Polda Sulbar Perkuat Bukti, Periksa Pemilik, Merek & Uji Sampel di Lab

    • calendar_month Rab, 11 Jun 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 45
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id  Terkait pengungkapan oli palsu di wilayah hukum Polda Sulbar belum lama ini. AKBP Ivan Wahyudi Kasubdit 1 Indagsi bersama timnya, terus gencar melakukan investigasi mendalam terkait kasus oli palsu yang telah terungkap. Saat ini, proses pemeriksaan intensif terhadap pemilik dan merek oli yang diduga palsu tengah berlangsung, dibarengi dengan pengujian sampel oli […]

  • lDKP Sulbar Gandeng UPR, Gelontorkan Ribuan Bibit Nila untuk Warga Pasangkayu dan Mamuju Tengah

    lDKP Sulbar Gandeng UPR, Gelontorkan Ribuan Bibit Nila untuk Warga Pasangkayu dan Mamuju Tengah

    • calendar_month Ming, 3 Agu 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Mamuju Tengah – Proclaimnews.id Penyerahan ribuan bibit ikan nila oleh Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Sulawesi Barat menjadi langkah strategis dalam memperkuat sektor budidaya ikan air tawar di daerah. Kegiatan ini dilaksanakan hingga larut malam, membuktikan komitmen DKP Sulbar dalam memastikan bantuan tepat waktu demi menekan risiko kematian bibit akibat stres atau keterlambatan distribusi. Program […]

  • Hadiri Halalbihalal, Suhardi Duka Ingatkan Bahaya Stunting: Kemiskinan dan Kurang Edukasi Jadi Pemicu

    Hadiri Halalbihalal, Suhardi Duka Ingatkan Bahaya Stunting: Kemiskinan dan Kurang Edukasi Jadi Pemicu

    • calendar_month Ming, 20 Apr 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 52
    • 0Komentar

    Mamuju  – Proclaimnews.id Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK), menghadiri acara Halalbihalal di Masjid Darul Fauzan, Lingkungan Parung-Parung, Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju, Minggu , 20 April 2025. Kedatangan SDK disambut meriah alunan rebana dari anak-anak binaan pengurus masjid. Di hadapan warga, selain tentang silaturahmi, SDK bicara soal pentingnya memperhatikan tumbuh kembang anak agar terhindar dari […]

expand_less